Selamat Idul Fitri 1432 H

Mohon Maaf Lahir dan Batin. Selamat Idul Fitri, Kawan...

- YauNi.4ever

Pesan •"̮• ♈ǎυ иȋ •"̮•

Sunday, September 21, 2008

Memilih Konektivitas Ponsel dan Komputer

Banyak cara untuk mentransfer file multimedia dari computer ke ponsel. Tinggal pilih mau yang tanpa kabel, pakai kabel, atau pakai kartu memori. Kalau anda hendak memindahkan musik maupun gambar ke ponsel, paling gampang melakukannya menggunakan kabel data.

Selain itu anda juga bisa menggunakan teknologi nirkabel. Ada dua jenis teknologi nirkabel yang umum digunakan saat ini untuk koneksi antarperanti: inframerah dan Bluetooth. Kalau ponsel anda dapat membaca kartu memori medium ini juga dapat digunakan untuk memindahkan data. Biasanya vendor ponsel menyediakan peranti lunak pendukung untuk mempermudah perpindahan data. Kalau anda tidak mendapatkannya saat membeli ponsel harus mendownload-nya dari situs vendor tersebut. Peranti lunak seperti Pics2Phone atau M3-Capture memindahkannya data ke ponsel melalui jaringan Internet. Kalau ada alternative lain sebenarnya sih lebih baik tidak menggunakan cara ini.

INFRAMERAH

Diantara semua cara koneksi nirkabel, inframerah adalah yang paling murah dan paling banyak ditemukan. Hampir semua PDA memiliki fasilitas koneksi ini dan juga ponsel. Computer portable umumnya dilengkapi dengan teknologi inframerah. Karena merupakan teknologi nirkabel yang sudah dikenal cukup lama, koneksi inframerah juga digunakan pada remote control televise. Teknologi ini relative teruji dan andal. Dan walaupun tergolong tua, perpindahan data lewat inframerah bisa lebih cepat daripada teknologi Bluetooth yang lebih baru.

Koneksi inframerah hanya dapat dilakukan dengan baik pada jarak kurang dari 1 meter. Transfer data melalui koneksi inframerah dapat mencapai 4 megabit per second atau Mbps (FIR, fast infrared), sedangkan pada mode yang lebih lama, maksimum kecepatan data mencapai 115 Kbps (SIR, serial infrared).

Konektivitas menggunakan inframerah tidak hanya bisa digunakan untuk memindahkan data dan sinkronisasi, tetapi juga untuk koneksi internet dengan memanfaatkan ponsel sebagai modem. Untuk mengelola semua operasi ini umumnya vendor ponsel menyediakan peranti lunak untuk PC.

Untuk melakukan koneksi inframerah jarak antarperanti harus cukup dekat (kurang dari 1 meter) dan tidak boleh ada benda yang menghalangi dua peranti tersebut. Persyaratan ini menjadikan koneksi inframerah sedikit lebih repot secara fisik dibandingkan Bluetooth. Namun koneksi Bluetooth terkadang mengalami kesulitan lain yang akan dibahas di bawah.

BLUETOOTH

Berbeda dengan koneksi inframerah, koneksi Bluetooth bisa dilakukan pada jarak yang lebih jauh (10 meter) dan tidak koneksi bisa dilakukan walaupun ada benda yang menghalangi.

Koneksi Bluetooth bisa mengantarkan data dengan laju 723 kilobit per second (Kbps) tanpa kompresi. Bila dilakukan kompresi data, laju 1,2 Mbps bisa dicapai.

Vendor notebook sudah banyak yang menambahkan kemampuan Bluetooth pada produknya, namun pada computer desktop teknologi ini masih jadi barang langka kecuali pada produk2 Apple.

Walaupun demikian, kemampuan ini bisa ditambahkan. Ada berbagai pilihan: dongle Bluetooth yang ditancapkan pada port USB bisa digunakan pada computer desktop atau portable, pemakai notebook bisa memilih menggunakan adapter PC-card (PCIMCIA) yang umum dijumpai, sedangkan pada desktop tersedia adapter yang ditancapkan pada slot PCI.

Masalah yang sering dihadapi oleh pemakai Bluetooth umumnya terletak pada peranti lunak. Fasilitas pengelolaan Bluetooth belum sepenuhnya terintegrasi pada arah system operasi. Tak heran bila umumnya vendor adapter atau dongle Bluetooth menyertakan peranti lunak pengelola koneksi Bluetooth dengan produk mereka. Sayangnya peranti lunak ini kerap bermasalah apabila terlalu banyak peranti Bluetooth yang ada di lingkungan.

Masalah lain yang sering ditemukan pada Bluetooth adalah interoperasi antar peranti. Untuk dapat terhubung, dua peranti Bluetooth harus memiliki paling tidak satu profil yang sama. Profil ini adalah layanan Bluetooth yang disediakan. Ada 13 layanan yang mungkin, dan biasanya peranti Bluetooth dalam hal ini PDA, ponsel dan computer belum tentu menyediakan semuanya.

KONEKSI KABEL DATA

Kabel data merupakan cara termudah dan teraman computer, dan umumnya melalui port USB. Ada juga kabel data yang terhubung via port serial. Port USB lebih cepat daripada port serial.

Port USB versi 1.1 mempunyai kecepatan maksimum 10 Mbps, sedangkan USB 2.0 mampu mentransfer data dengan laju sampai 480 Mbps.

Bandingkan dengan hubungan dengan port serial yang hanya mampu mencapai 115 Kbps.

Selain laju transfer data yang lebih tinggi, keuntungan lain koneksi dengan port USB adalah kemampuan hotplug. Hotplug berarti peranti dapat ditancapkan dan dicabut tanpa mengakibatkan computer perlu direboot. Kemampuan ini sebenarnya merupakan cirri semua peranti USB. Ponsel yang dihubungkan melalui port serial tidak akan dapat diteksi tanpa mereboot computer. Sayangnya Microsoft baru benar2 mendukung peranti USB pada saat merilis Windows Millenium Edition (ME).

Meskipun mempunyai kemampuan terhubung dengan computer melalui kabel ada kalanya saat pembelian ponsel tidak dilengkapi dengan kabel data. Kalau demikian kasusnya anda harus membelinya secara terpisah.

Jangan lupa tanyakan apakah kabel data tersebut terhubung ke port serial atau USB. Ada banyak jenis kabel data sesuai jenis ponsel yang didukungnya, dan satu jenis kabel yang dapat dipasang pada satu model belum tentu dapat digunakan untuk model lain, meskipun merknya sama. Untuk memastikan jenis kabel data apa yang diperlukan untuk masing2 tipe ponsel. Anda tentunya bisa bertanya ke pusat layanan pelanggan.

KARTU MEMORI

Jika ponsel anda dapat membaca kartu memori, medium ini merupakan alternative menarik untuk perpindahan data antara computer dan ponsel. Dalam pemindahan data via kartu memori kita tidak akan dengan masalah kompabilitas atau kemampuan seperti dijumpai pada koneksi kabel dan nirkabel.

Masalah yang paling penting pada kartu memori adalah format yang digunakan. Format kartu memori mereka beraneka ragam, tetapi umumnya kartu memori yang digunakan pada ponsel berukuran kecil seperti MMC dan SD card.

CompacFlash karena ukurannya yang lebih besar banyak digunakan pada PDA. Memory Stick menjadi pilihan pada produk2 sony. Kartu memori ini dapat diakses pada computer dengan membaca kartu/(Card Reader).

Karena banyaknya format memori yang beredar bila anda berniat memindahkan data dari peranti mobile dengan menggunakan cara ini pastikan terlebih dahulu format kartu memori yang didukung peranti mobile anda didukung juga oleh pembaca kartu memori anda. Paling aman tentu saja membeli pembaca kartu memori multiformat.

0 comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar sebagai respon atau untuk bertanya.
Jangan SPAM ya, No SARA, No P0RNo!
Mohon tidak meninggalkan link di dalam comments.
Komentar berisi LINK & tidak sesuai judul akan segera dihapus!

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Template by Premium Blogger Themes | Modified and Enhanced by YauNi
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...